Galeri

Info MI PGM

Khotmil dan Wisuda hafidz Quran MI PGM: 2 Siswa Kelas 3 Sudah Hafal Juzz 30


Pelaksanaan kegiatan Khotmil dan Hafidz Qur'an MI PGM Kota Cirebon telah dilaksanakan pada hari Kamis (16/06/2022) kemarin. Kegiatan ini merupakan agenda madrasah yang dilaksanakan setiap akhir tahun pelajaran.

Adapun peserta yang mengikuti kegiatan khotmil dan hafidz ini adalah para siswa yang telah khatam membaca al-qur'an dan telah hafal juzz 30, terutama bagi siswa kelas 6. Alhamdulillah pada tahun pelajaran 2021/2022 ini seluruh siswa kelas 6 yang berjumlah sebanyak 52 semuanya telah khatam al-qur'an dan hafal juzz 30, dan pada tahun ini siswa kelas 3-5 banyak yang telah hafal juzz 30, diantaranya kelas 5 sebanyak 14 orang, kelas 4 sebanyak 4 orang, dan dari kelas 3 sebanyak 2 orang.

Kepala MI PGM berharap kegiatan ini dapat memicu semangat para siswa yang lain agar lebih semangat lagi dalam mengaji dan menghafal al-qur'an. Bagi siswa kelas 6, hafal juzz 30 dapat menjadi modal untuk mendaftar ke pondok pesantren unggulan.

Sementara itu, harapan dari dewan guru dan orang tua siswa adalah para siswa yang telah khatam dan hafal juzz 30 dapat terus mengamalkannya, tidak berhenti sampai disini saja, sehingga dapat menjadi amalan-amalan sepanjang masa.

Pada tahun ini, gelaran khotmil dan tahfidz qur'an dilaksanakan secara normal, dalam artian kegiatan ini dihadiri oleh seluruh siswa, dan para undangan namun tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Berikut dokumentasi pelaksanaan kegiatan khotmil dan tahfidz qur'an MI PGM Kota Cirebon Tahun Pelajaran 2021/2022.





About kontributor

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.